Pada tanggal 10 dan 17 September 2021, 25 mahasiswa S1 Teknik Biomedis mengikuti pelatihan yabg diberikan oleh Muhammad Amin, S. T. Dan Rizky Pratama dari CV. Inbiomed Technology dalan serangkaian acara pengabdian kepada masyarakat Departemen Fisika, FST, UNAIR. Acara ini akan diadakan secara daring dan mahasiswa harus memandu para siswa SMK dalam dua pelatihan yg berbeda. Topik pelatihan tersebut adalah sistem monitoring kondisi air tambak berbasis IoT dan deteksi kelelahan berbasis sinyal PPG. Pelatihan ini menggunakan mikrokontroler Arduino nano dan juga Esp32.

Pelaksanaan pelatihan di pengabdian masyarakat ini memiliki tantangan tersendiri bagi mahasiswa karena tidak memandu siswa secara langsung sehingga meteka harus memberikan arahan yang detail dan sabar. Bagi siswa SMK yg belum terlalu kenal drngan mikrontroler, panduan yang pelan dan detail akan sangat bermanfaat.

Selain detail rangkaian yang harus diselesaikan, para mahasiswa juga harus memahami kode program untuk menjalankan sistem yg telah dibuat sesuai dengan tujuannya. Bagi sebagian mahasiswa pun, mikrokontroler dan kode program ini merupakan hal yg baru dipelajari karena selama 1.5 tahun ini pun mereka kuliah secara daring. Tetapi dengan semangat belahar yang tinggi, mereka siap untuk memberikan pelatihan di hari sabtu, 18 September 2021.

Penulis: Alfian Pramudita Putra