Program Studi S1 Teknik Biomedis kembali meraih prestasi di ajang PIMNAS 37. Tim mahasiswa yang terdiri dari Sirojuddin Kholil Muhammad, Ahmad Rizki Nur Permana, Carista Cherys Setianto, Brigade Mahendra Dharmalaksana, dan Tarrisa Zahira Putri berhasil menyabet medali perak dalam kategori poster PKM Riset Eksakta (RE-6) dengan inovasi Dental Sponge Hemostatic Agent berbasis kitosan/gelatin/ekstrak kulit delima. Di bawah bimbingan Dr. Prihartini Widyanti, drg., M.Kes, S.Bio, CCD, inovasi ini menonjol karena fungsinya sebagai agen hemostatik dan antiinflamasi yang efektif untuk aplikasi medis, khususnya dalam perawatan gigi dan mulut.

Sementara itu, tim lain dari Teknik Biomedis yang beranggotakan Deva Cantika, Aldi Rohmat Akbar, Raihan Ainur Rochim, Btary Salsabila juga mencatat prestasi luar biasa dengan meraih medali emas untuk kategori poster digital non-PKM. Keduanya menunjukkan kreativitas dan inovasi dalam bidang yang berbeda, memperkuat kontribusi Teknik Biomedis dalam ajang bergengsi ini.

Pencapaian luar biasa ini menjadi bukti bahwa mahasiswa Teknik Biomedis tidak hanya unggul dalam pengembangan teknologi medis, tetapi juga mampu bersaing di kancah nasional. Prestasi di PIMNAS 37 ini diharapkan dapat memotivasi lebih banyak mahasiswa untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam dunia ilmu pengetahuan dan teknologi medis.

Selamat kepada seluruh tim, dosen pembimbing, dan Prodi S1 Teknik Biomedis atas prestasi gemilang ini!